Kayu manis sudah tidak asing lagi di telinga kita. Rasa dan aroma nya yang khas menjadikannya sebagai salah satu bahan yang selalu dipakai diberbagai masakan Nusantara. Dalam pengolahan bahan makanan dan minuman, minyak kayu manis di gunakan sebagai pewangi atau peningkat cita rasa, diantaranya untuk minuman, agar-agar, kue, kembang gula, bumbu gulai dan sup.
Di daerah jawa dikenal juga dengan nama manis jangan, di daerah Bali dikenal dengan nama Kecingar, dan Padang kulik Manih di daerah Minang.
Bagian yang sering dipakai adalah kulit kayu dari tumbuhan ini. Beberapa bahan kimia yang terkandung di dalam kayu manis yaitu minyak atsiri eugenol, safrole, sinamaldehide, tanin, kalsium oksalat, damar, dan zat penyamak.

Photo by Charlotte May: https://www.pexels.com/photo/mug-of-tea-on-table-in-sunlight-5946743/

Selain sebagai bumbu penyedap, tumbuhan yang dikenal dengan Cinnamomun ini juga ternyata dipakai untuk pengobatan. Diantara manfaat kayu manis adalah untuk mengatasi penyakit batuk. nah, berikut ini resepnya:
siapkan bahan:
15g daun saga
15g buah asam
1 jari kayu manis
cara membuat:

  1. cuci bersih semua bahan, rebus dengan 600cc air hingga tersisa 300cc atau setengahnya
  2. saring hasil rebusan
  3. minum 2 kali sehari

Selamat mencoba!


0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *